Minggu, 20 Juli 2014
PEMPEK PALEMBANG
Seperti nya orang yang tinggal di sumatera selatan jarang yang tidak suka makan pempek,hampir di setiap sudut pasar jual yang nama nya pempek atau empek-empek,dari yang tanpa ikan,ataupun dengan ikan yang murah,harganya pun beragam.Tak jauh berbeda,di rumah kami pun hampir selalu ada yang namanya pempek,mulai dari pempek gandum sampai pempek ikan..hehe..Mulai dari beli sampai buat sendiri..hihi :D
Kalau saya suka pempek yang agak kenyal,yang tidak terlalu berasa ikan.Tapi seandai nya saya di kasih pempek yang lembutpun,pasti masih bakalan saya sikat habis..Kalau saya di rumah biasa mengunakan ikan parang-parang ataupun kacang-kacang,di pasar sudah ada jual yang di giling,jadi tidak perlu repot untuk menggiling ikan sendiri di rumah.
Pempek tidaklah lengkap tanpa cuko,cuko lebih enak setelah beberapa hari di dalam kulkas,malah makin lama makin enak,jika dalam pembuatan cuko nya kita menggunakan gula merah batok.
Ini resep pempek ala rumah saya,sedikit kenyal :) kalau suka silahkan di coba
Bahan Pempek :
- 1kg ikan parang-parang/kacang-kacang giling setengah beku
- 700gr tepung sagu tani/tapioka
- 50ml air es
- 50ml putih telur
- 2sdm minyak sayur/minyak wijen
- 5siung bawang putih halus
- 2sdm garam
- penyedap rasa secukupnya
- untuk isi pempek telur kecil : 1btr telur di kocok lepas tambahkan 1sdm air
Cara membuat :
1. Masak air untuk merebus pempek dalam panci sampai mendidih ,angkat.
2.campur ikan giling dengan air es dan putih telur,kocok dengan tangan sampai mengembang,kemudian tambahkan minyak,bawang putih halus,garam dan penyedap rasa,aduk rata.
3. Tambahkan tepung sagu/tapioka sedikit demi sedikit,aduk-aduk dengan ujung jari sampai bisa di bentuk.
4. Untuk pempek isi telur kecil : Ambi sedikit adonan,bentuk adonan seperti contong kecil,tuang isian telur,rapatkan,kemudian masukkan ke dalam panci yang berisi air mendidih tadi.
Untuk lenjer keci : Pulung adonan memanjang,masukkan ke dalam air mendidih tadi,lakukan hingga adonan habis.
5. Jerangkan kembali panci yang berisi adonan tadi,masak hingga pempek mengapung,angkat dan tiriskan.
Bahan cuko :
- 1kg gula merah batok
- 1liter air
- 20gr asam jawa,larutkan dengan sedikit air
- 2sdm cuka makan
- 100gr cabe rawit hijau (silahkan tambah/kurangi sesuai keinginan)
- 2 bonggol bawang putih
- 50gr ebi,di tumbuk halus (jika suka)
- 1bh timun di cincang (jika suka)
- Garam secukupnya
Cara membuat :
1. Rebus gula merah bersama asam jawa,cuka makan dan garam hingga gula merah larut dan air mendidih,lalu saring.
2 .Haluskan bawang putih dan cabe rawit,kemudian masukkan ke dalam rebusan tadi,aduk rata.Dinginkan.
3. Menjelang penyajian taburi dengan ebi dan timun.
4. Sajikan pempek bersama cuko nya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar